Bermimpi menjadi orang kaya
Jangan Pernah Bermimpi Cepat Kaya kalau masih menjadi orang gajian mungkin judul artikel ini agak konyol tetapi kenyataannya. Untuk biaya "hidup Layak" dikota besar ini berapa gaji yang ideal menurut anda?. Memang benar gaji akan ada kenaikan terus tetapi dibandingkan dengan inflasi, bukan rahasia umum gaji belum naik tetapi harga barang-barang sudah naik.
Apakah menurut anda gaji hanya untuk makan? apakah anda tidak membutuhkan tempat tinggal ? Kendaraan ?. Berapa harga rumah saat ini apakah anda bisa membeli cash dari gaji anda? belum lagi angsuran kendaraan, tabungan masa depan, biaya pendidikan anak, biaya kesehatan. Gajian saat ini mungkin nilainya besar tetapi seperti numpang lewat saja.
Jangan merasa bangga jika saat ini Anda menjadi pegawai negeri. Berapa gaji sebagai pegawai tetap di perusahaan milik Negara atau di lembaga pemerintahan? . Apakah dengan gaji saat ini, anda masih ingin bermimpi menjadi orang kaya?.
Merintis sebuah Usaha
Merintis sebuah usaha memang bukan suatu perkara yang mudah apalagi dengan modal yang terbatas. Apakah anda yakin jika diberi modal yang banyak usaha pasti jalan? Belum tentu, usaha tidak semudah membalikan telapak tangan. Modal itu tidak harus berupa uang, Ide, keahlian, jejaring, dan keberanian untuk mengambil risiko adalah modal yang paling penting dalam merintis sebuah usaha.
Sebelum memulai usaha anda harus mempersiapkan mental yang tahan banting dan menghindari pikiran negatif yang menghambat ide-ide cemerlang anda. Pikiran negatif seperti menggangap kurang pintar, kurang bisa menjual dan lainnya yang mudah dipengaruhi orang.
Buatlah list rencana bisnis coba anda tanyakan pada diri anda kemampuan dan hal-hal yang paling anda sukai. Banyak orang berhasil usaha dari hoby. Jika anda masih ragu dengan ide-ide anda mulailah dengan usaha sampingan yang tidak memakan banyak waktu. Mulailah menjual ide-ide kreatif anda. Sekarang adalah "Jaman Now", menjual ide atau barang hanya dalam genggaman tangan, toko online tersebar luas.
Sekecil apapun bisnis anda syukuri dan hadapi dunia yang terbuka lebar, cepat bangun dari mimpi dan jadilah orang kaya dengan arti sebenarnya.
Jangan Pernah Bermimpi Cepat Kaya
Reviewed by Editor
on
Agustus 23, 2018
Rating:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar